INFORMASI :

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Quisque semper tellus id quam sollicitudin, non congue enim bibendum.

LEGENDA DAN SEJARAH DESA SITIREJO

LEGENDA DAN SEJARAH DESA SITIREJO

LEGENDA DAN SEJARAH DESA SITIREJO

LEGENDA DESA

Pada jaman dahulu Desa Sitirejo belum ada, yaitu pada masa Kabupaten Kebumen belum terbentuk masih terpisah antara Kabupaten Karanganyar, Kabupaten Ambal, Kutowinangun dll. Menurut cerita turun temurun dari para sesepuh, Desa Sitirejo berdiri sebelum kemerdekaan yaitu penggabungan/blengketan antara Dusun Karangreja dan Dusun Jethis pada tahun 1925 dengan Nama Desa Sitirejo dan yang menjadi Kepala Desa pertama adalah Bapak Wangsadikrama. Nama Sitirejo berasal dari bahasa Jawa berarti siti yaitu tanah dan rejo yaitu makmur, harapanya sitirejo merupakan desa yang subur dengan hasil pertanian yang ditanam bisa melimpah sehingga masyarakat hidup makmur.

 

Dengan segala keterbatasan penyelenggaraan pemerintah pada waktu itu belum adanya peraturan yang mengatur masa jabatan Kepala Desa. Kepala Desa tak terbatas / seumur hidup/ sampai dengan yang bersangkutan tidak mampu untuk menjalankan tugas.

Sejak diblengket menjadi satu mulai tahun 1925 sudah terjadi pergantian kepemimipinan atau Lurah sebanyak 8 kali.

1. Tahun 1923 s/d 1925           : Wangsadikrama

2. Tahun 1925 s/d 1942           : Kartadimeja

3. Tahun 1942 s/d 1945           : Solikhudin

4. Tahun 1945 s/d 1989           : H. Moh Hozali

5.Tahun 1989 s/d 1999            : Mustongin

6. Tahun 1999 s/d 2007           : H. Amin Soekahar

7.Tahun  2007 s/d 2013           : Dayin

8.Tahun 2013 s/d 2019            : Harun Alrasid

9. Tahun 2019 s/d sekarang    : Harun Alrasid

Kondisi umum 

a. Secara Geografis dan secara administratif Desa Sitirejo merupakan salah satu dari 449 Desa Di        kabupaten Kebumen dan memiliki luas wilayah 83,02 Ha. Secara topografis terletak pada 7.00 m diatas permukaan air laut.  Posisi Desa Sitirejo terletak di sebelah selatan Kabupaten Kebumen tepatnya satu dari 24 Desa Dikecamatan Klirong. Desa Sitirejo berbatasan langsung dengan sebelah barat Desa Tanjungsari Kecamatan Petanahan, Sebelah timur berbatasan dengan Desa Tambak Agung dan Desa Jatimalang, sebelah utara Desa Gadungrejo,serta sebelah selatan Desa Kaliwungu. Lahan di Desa Sebagian besar merupakan tanah kering 45 % dan  Tanah sawah  sebesar 55%.

PERUNTUKAN LAHAN 

NO TANAH SAWAH LUAS TANAH KERING LUAS
1 Irigasi Teknis 46 Ha 1. Bangunan  37 Ha
2 Irigasi Setengah Teknis - 2. Tegalan/ Kebun  
3 Irigasi sederhana No PU - 3.Penggembalan  
4 Tadah Hujan - 4.Tambak  
5 Kolam - 5.Tidak diusahakan  
      6.Tanah Lain  

Sumber data Profil Desa Tahun 2022

b. DEMOGRAFI

Jumlah Penduduk Desa Sitirejo berdasarkan Profil Desa tahun 2022 sebesar 1471 jiwa yang terdiri 719 laki - laki dan 752 perempuan .

Sebagian besar penduduk Desa Sitirejo bekerja pada sektor petanian disusul sektor industri secara  detail mata pencaharian adalah petani.

c. Pendidikan 

Pendidikan adalah salah satu instrumen paling penting untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas pendidikan.Di Desa Sitirejo masih terdapat 0 % perempuan yang belum tamat SD dan 0 %  dan laki - laki yang belum tamat SD. Sedangkan yang menamatkan Akademi dan Perguruan tinggi Baru 2% untuk wanita dan  2% untuk laki laki.

d.Kesehatan 

Beberapa indikator penting bidang kesehatan Desa Sitirejo bahwa penolong balita kesehatan mengalami peningkatan dan angka kematian bayi terus menurun  angka kematian melahirkan mengalami penurunan

STRUKTUR ORGANISASI PEMERINTAH DESA

SOTK DESA SITIREJO KECAMATAN KLIRONG

1. Kepala Desa           : Harun Alrasid

2. Sekretaris Desa      : Arif Wicaksono

3. Kaur Tata Usaha     : Nurhidayatun

4.Kaur Keuangan        : Titi Mujayanah

5. Kaur Perencanaan  : Jaelan

6. Kasi Kesejahteraan : Solikhin

7. Kasi Pemerintahan  : Ririn Indriani

8. Kasi Pelayanan       : -

9. Kepala Dusun I       : Imam Subarkah

10. Kepala Dusun II    : Suparman

Bagikan :

Tambahkan Komentar Ke Twitter

Berita Terkait

Kebumen Terkini

Peringati Hardiknas, Bupati Kebumen Upayakan Para Guru Honorer Diangkat PPPK
Peringati Hari Buruh, Bupati Kebumen Sebut Angka Penganguran Turun
Berkomitmen Majukan Pendidikan, Bupati Kebumen Raih Penghargaan Detik Jateng-Jogja Awards
Puluhan Ribu Warga Padati Alun-alun Pancasila, Nobar Timnas U-23 vs Uzbekistan
Silaturahmi dengan PPDI, Bupati Minta Perkuat Sinergitas

Arsip Berita

Statistik Pengunjung

Polling 1

Polling 2